Home » Bank Nagari Diminta Konsisten Pro-Rakyat

Bank Nagari Diminta Konsisten Pro-Rakyat

Redaksi
1 menit baca

TANAH DATAR, KP – Bupati Tanah Datar Eka Putra minta Bank Nagari agar pro-rakyat dan betul-betul memperhatikan kebutuhan rakyat melalui program-program inovatif. Sehingga, bisa semakin meningkatkan perekonomian dan menghidupkan UMKM.

Hal itu disampaikan Bupati Eka Putra ketika menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan Tahun Buku 2022 di Hotel Mercure Padang, Selasa (4/4).

Bupati Eka Putra juga mengapresiasi Bank Nagari yang selama ini telah berbuat untuk kemajuan UMKM di daerah melalui berbagai program-programnya yang membantu rakyat kecil.

Sementara, Gubernur Sumbar Mahyeldi juga berharap bank nagari dapat membantu UMKM di Sumbar untuk tumbuh dan berkembang sehingga ekonomi juga pulih.

“Bank Nagari adalah milik bersama dan mari kita majukan bersama,” kata gubernur sembari mendorong Bank Nagari untuk terus meningkatkan kinerjanya. (nas)

Jangan Lewatkan