Home » Ikhwan Salim Terpilih Jadi Ketua PWI Bukittinggi

Ikhwan Salim Terpilih Jadi Ketua PWI Bukittinggi

Redaksi
1 menit baca

BUKITTINGGI, KP – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bukittinggi menggelar konferensi cabang tahun 2023. Konferensi yang dihadiri Ketua PWI Sumbar Basril Basyar itu dilaksanakan di aula balaikota, Sabtu (18/3).

Ketua pelaksana konferensi Januar Jamil menjelaskan, dengan telah berakhirnya kepengurusan periode 2020-2023, PWI Bukittinggi menggelar konfercab untuk memilih ketua dan pengurus PWI Kota Bukittinggi periode 2023-2026.

“Berkat kerjasama seluruh pengurus dan anggota PWI, konferensi dapat dilaksanakan dengan baik. PWI Bukittinggi beranggotakan 51 orang, terdiri dari 15 anggota biasa, 10 orang anggota muda, dan 26 calon anggota,” jelasnya.

Ketua PWI Sumbar Basril Basyar menyampaikan, PWI harus berbenah mempersiapkan diri dan berpartisipasi dalam pembangunan daerah. Salah satu tahapannya adalah dengan mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

“Ini penting untuk diikuti agar paham tugas wartawan yang seutuhnya. Tulisan para jurnalis yang kompeten akan dapat memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat dan tentu dapat mendorong pembangunan daerah. Terkait konferensi, terimakasih pada pengurus sebelumnya. Siapapun yang terpilih nanti harus dapat bekerjasama dengan pemerintah kota dan meningkatkan kualitas wartawan di Bukittinggi,” ungkap Basril Basyar.

Sementara, Walikota Bukittinggi melalui Sekda Martias Wanto mengungkapkan apresiasi harmonisasi PWI dengan pemerintah kota. Menurutnya, ‘iklim’ PWI Bukittinggi dengan pemerintah kota selalu sejuk.

“Kami berharap dengan konferensi ini terpilih sosok yang mampu bertugas secara profesional, mengayomi para anggota untuk bekerja secara profesional. Pemerintah tentu butuh diberitakan dan juga butuh berita dari masyarakat. Untuk itu, diharapkan terus lahir berita yang berkualitas dan berimbang,” harap Sekda Martias Wanti.

Dari hasil konferensi, Ikhwan Salim terpilih menjadi Ketua PWI Bukittinggi periode 2023-2026. Ikhwan Salim menang dengan perolehan 8 suara sedangkan calon lainnya Syahyetti Syamra mendapat 7 suara. (oki)

Jangan Lewatkan