PADANG PANJANG, KP – TP-PKK Kota salurkan bantuan sembako bagi beberapa kader, Jumat (14/4) di Kantor Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPKBPPA).
Paket sembako berisi beras telur, gula dan minyak goreng, diserahkan dalam kegiatan yang diinisiasi Ketua TP-PKK Padang Panjang, dr. Dian Puspita Fadly Amran.
Dokter Dian menyampaikan, kegiatan ini merupakan program kerja TP-PKK dibulan suci melalui Ramadan Berbagi.
“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat menciptakan kebersamaan, keikhlasan dan mendapat keberkahan serta dapat dirasakan manfaatnya bagi kader PKK,” harapnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Ketua TP-PKK, Nova Era Yanthy Asrul, Sri Hidayani Sonny Budaya Putra, serta Kepala DSPPKBPPA, Osman Bin Nur. (kom)