Home » Tanah Datar Gelar Pacu Kuda Usai Lebaran, Targetkan 50 Ribu Pengunjung

Tanah Datar Gelar Pacu Kuda Usai Lebaran, Targetkan 50 Ribu Pengunjung

Redaksi
1 menit baca

TANAH DATAR, KP – Bupati Tanah Datar Eka Putra mengukuhkan panitia Pacu Kuda Open Race dan Tradisional yang akan diselenggarakan di Lapangan Dang Tuanku Bukik Gombak, 30 April-1 Mei 2023. Pengukuhan panitia pacu kuda itu diadakan di Gezebo Indo Jolito, Batusangkar, Jumat lalu (7/4).

Dikatakan bupati, alek kuda ini direncanakan akan dihadiri beberapa pejabat pemerintahan pusat, mulai dari Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno, dan juga Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor.

Oleh karena itu, Bupati Eka Putra berharap panitia dan pihak yang terlibat untuk mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang agar pacu kuda itu berjalan dengan lancar.

“Jika ada masalah segera laporkan untuk dicarikan solusinya karena persiapan baik akan membuahkan hasil yang baik pula,” ujarnya.

Bupati menambahkan, untuk mendukung kesuksesan acara, perlu adanya promosi dan sosialisasi kepada seluruh lapisan masyarakat, baik di daerah maupun luar daerah.

“Acara ini masuk dalam daftar Calender of Event Tanah Datar. Untuk itu, promosikan dan sosialisasikan secara maksimal agar target pengunjung sebanyak 50.000 orang dapat terwujud,” ujarnya.

Sementara, Dandim 0307/Tanah Datar Letkol Czi Sutrisno selaku ketua panitia Pacu Kuda Open Race dan Tradisional 2023 mengatakan, pihaknya telah melakukan pembenahan lapangan Dang Tuanku Bukik Gombak dan berbagai persiapan lainnya.

Ia menambahkan, pacu kuda itu diadakan usai Hari Raya Idul Fitri 1444 H/ 2023 M merupakan hasil koordinasi bersama Pordasi Sumbar.

“Jadwal yang biasa bagi Tanah Datar untuk melaksanakan Pacu Kuda Open Race dan Tradisional adalah di bulan Oktober, tapi saat itu agenda acara telah padat. Sehingga, disepakati dilaksanakan usai hari Raya Idul Fitri 1444 H, hasil koordinasi bersama Pordasi Sumbar. Tentu ini dianggap baik karena perantau juga dapat menikmati alek nagari sembari pulang ke kampung halaman,” ujarnya. (nas)

Jangan Lewatkan