Home » Setelah 20 Tahun, Jorong Suayan Sabar kembali Dikunjungi Bupati

Setelah 20 Tahun, Jorong Suayan Sabar kembali Dikunjungi Bupati

Redaksi
2 menit baca

LIMAPULUH KOTA, KP – Masyarakat Jorong Suayan Sabar, Nagari Suayan, Kecamatan Akabiluru, Kabupaten Limapuluh Kota, antusias memadati Mesjid Agung Suayan Sabar, saat menyambut kedatangan Tim Safari Ramadhan (TSR) I Pemkab Limapuluh Kota yang dipimpin langsung Bupati Safni Sikumbang, Kamis sore (13/3).

Meski diguyur hujan dengan intensitas sedang, masyarakat tetap berbondong-bondong melaksanakan buka puasa bersama sekaligus mengikuti kegiatan Safari Ramadan bersama rombongan bupati. Turut hadir Wakil Bupati Ahlul Badrito Resha, Kapolres Payakumbuh diwakili Kompol Kaspi Darmis, anggota DPRD Erman Mawardi, Sekda Herman Azmar, Ketua PKK Asra Yanti Safni, para asisten, dan sejumlah kepala OPD.

Wali Nagari Suayan, Irwanul Fuad, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur atas kunjungan Bupati Safni Sikumbang beserta rombongan. Menurutnya, terakhir kali seorang bupati mengunjungi Jorong Suayan Sabar adalah hampir 20 tahun lalu, tepatnya pada masa kepemimpinan almarhum Alis Marajo.

Ia menambahkan, kebahagiaan masyarakat semakin bertambah karena dalam kunjungan ini, Bupati Safni Sikumbang dan Wakil Bupati Ahlul Badrito Resha kompak hadir bersama-sama.

“Kami berharap harmonisasi kedua pemimpin terus berlanjut selama lima tahun ke depan untuk mewujudkan pemerataan pembangunan di Kabupaten Limapuluh Kota,” kata Irwanul Fuad.

Bupati Safni Sikumbang dalam sambutannya menegaskan komitmennya untuk menjalankan amanah masyarakat dengan sepenuh hati. Ia juga menyoroti pentingnya program pembangunan yang benar-benar berpihak kepada kebutuhan masyarakat, khususnya di sektor pertanian yang menjadi tulang punggung perekonomian daerah.

“Salah satu fokus utama kami adalah memastikan petani di Kabupaten Lima Puluh Kota tidak mengalami kelangkaan pupuk. Sektor pertanian adalah penggerak utama perekonomian kita, sehingga Dinas terkait harus memastikan distribusi pupuk berjalan lancar agar produksi pertanian tetap optimal,” tegas Bupati Safni.

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa kepemimpinannya didasarkan pada aspirasi dan dukungan masyarakat serta tokoh-tokoh Kabupaten Limapuluh Kota. Oleh karena itu, ia berkomitmen untuk menjaga kepercayaan tersebut dengan kerja nyata yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.

Pada kesempatan itu, bupati turut menyerahkan bantuan untuk pembangunan masjid yang diterima secara simbolis oleh pengurus masjid. (dst)

Jangan Lewatkan