LIMAPULUH KOTA, KP – Kendati KPU Sumbar masih memberikan kesempatan kepada bakal calon anggota DPD RI yang belum memenuhi syarat untuk melakukan perbaikan syarat dukungan melalui aplikasi Silon mulai Kamis 2 hingga 11 Maret 2023.
Namun, H. Irfendi Arbi yang hanya kekurangan 12 KTP atau syarat dukungan untuk dinyatakan memenuhi syarat sebagai bakal calon anggota DPD RI, justru memilih tidak melanjutkan langkahnya maju sebagai bakal calon anggota DPD RI.
“Saya sudah memantapkan hati akan maju sebagai bakal calon anggota DPR RI bersama Partai NasDem,” ujar Irfendi Arbi dalam keterangan resminya kepada sejumlah wartawan di Payakumbuh didampingi Ketua DPC Partai NasDem Kabupaten Limapuluh Kota, H. Ilson Cong, Senin (6/3) di Limapuluh Kota.
Bupati Limapuluh Kota periode 2016-2021 itu mengakui, langkahnya memilih maju sebagai bakal calon anggota DPR RI, semata-mata untuk memenuhi keinginan dan tuntutan dari berbagai kalangan tokoh masyarakat, ninik mamak, alim ulama, para petani, kalangan birokrat, kaum emak-emak, simpatisan termasuk sejumlah kawan-kawan wartawan dan para kaum muda yang ada di Luak Limopuluah (Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Koya, red) yang memberikan dorongan dan dukungan agar dia maju ke DPR.
“Masyarakat Luak Limopuluah memberikan dorongan dan dukungan agar saya maju ke DPR RI, karena warga Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh sudah lama merindukan adanya putra daerah Luak Limopuluah duduk di DPR RI untuk memperjuangkan masyarakat dan daerah di lembaga DPR RI,” ungkap Irfendi Arbi.
Menurut Irfendi Arbi, beranjak dari besarnya keinginan dan dorongan masyarakat Luak Limopuluah, termasuk adanya partai politik yakni Partai NasDem memberikan peluang untuk dirinya maju sebagai bakal calon anggota DPR RI, akhirnya setelah bermusyawarah dengan keluarga, dengan tim pendukung dan sejumlah tokoh masyarakat, putra terbaik Luak Limopuluah itu, memantapkan hati maju sebagai bakal calon anggota DPR RI bersama Partai NasDem.
“Semoga langkah saya memilih maju ke DPR RI karena mendapat dukungan dan dorongan dari berbagai lapisan masyarakat Luak Limopuluah, Insyaallah niat baik ini mendapat restu dari Allah SWT. Aamin Yarabbal Alamin,” pungkas Irfendi Arbi. (dst)