JAKARTA, KP – Wakil Bupati Solok, H. Candra, mengunjungi Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos) di Gedung Aneka Bhakti, Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial, Senin (10/3).
Dalam kunjungan ini, ia membahas rencana pembangunan Sekolah Rakyat di Kabupaten Solok untuk meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan kualitas pendidikan di daerah tersebut.
Kabupaten Solok saat ini menghadapi tantangan besar dalam pendidikan dan kesejahteraan sosial. Data terbaru menunjukkan bahwa Kabupaten Solok menempati peringkat ke-17 dari 19 Kabupaten/Kota di Sumatera Barat (Sumbar) dalam IPM serta peringkat ke-18 dalam sektor pendidikan.
Menyadari pentingnya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), Wakil Bupati Solok bersama Sekdakab Mardison dan rombongan mengajukan program pembangunan Sekolah Rakyat kepada Kemensos.
Dalam presentasinya, ia menegaskan bahwa Sekolah Rakyat akan memberikan akses pendidikan bagi masyarakat kurang mampu agar taraf hidup mereka meningkat.
“Solok sangat membutuhkan dukungan dari pemerintah pusat, khususnya Kemensos, untuk membangun Sekolah Rakyat. Kami berharap penuh agar program ini bisa terealisasi dan membawa perubahan bagi masyarakat Solok,” ujar Candra.
Pemkab Solok telah menetapkan lokasi pembangunan Sekolah Rakyat di area Balai Latihan Kerja (BLK) seluas tiga hektare. Dengan adanya program ini, Pemkab Solok optimis bahwa peningkatan IPM akan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Sementara itu, Dirjen Rehabilitasi Sosial, Supomo, mengapresiasi langkah Pemkab Solok dalam menangani persoalan pendidikan dan kesejahteraan sosial.
“Kami sangat mengapresiasi inisiatif dari Kabupaten Solok. Kami akan membawa usulan ini dalam Rapat Terbatas (Ratas) dengan Bapak Menteri. Dengan data yang telah Bapak Wakil Bupati sampaikan, kami melihat kesiapan yang sangat baik dari Kabupaten Solok untuk membangun Sekolah Rakyat,” ujar Supomo.
Di akhir pertemuan, Wakil Bupati Solok menyerahkan proposal pembangunan Sekolah Rakyat kepada Dirjen Rehabilitasi Sosial. Proposal ini menjadi langkah awal untuk merealisasikan program yang bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Solok.
Kunjungan ini menegaskan keseriusan Pemerintah Kabupaten Solok di bawah kepemimpinan Bupati Jon Firman Pandu dan Wakil Bupati Candra dalam membangun daerah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (mas)