Home » Pakaian Dinas Berpola Sulaman

Pakaian Dinas Berpola Sulaman

Redaksi
1 menit baca

PEMKO Pariaman berencana menjadikan pola sulaman kapalo peniti sebagai pakaian dinas bagi ASN di kota itu. Bahkan, tiap daerah di Sumbar pantas mengutamakan pakaian dinas bermotif daerah masing-masing. Di samping jadi kebanggaan daerah, sekaligus mengembangkan usaha produk daerah.

Rencana pakaian dinas berpola sulaman khas Pariaman seperti diberitakan KORAN PADANG terbitan Kamis (19/10), jelas merupakan suatu terobosan yang membanggakan. Bahkan, sebenarnya kita sudah tertinggal dari daerah lain. Misalnya pakaian batik. Ada beragam coraknya, seperti batik Pekalongan dan Batik Jogja.

Di Sumbar juga terkenal produk tenun Kubang, Silungkang, dan lainnya. Semuanya tampil dengan produk berlatar belakang lokasi daerah. Untuk batik, Sumbar punya batik Tanah Liat. Kini muncul ide memunculkan pakaian dinas berpola sulaman. Tentunya rencana ini pantas diapresiasi. Kalau bisa disegerakan saja realiasinya. Walau hanya pakaian dinas bermotif sulaman, namun dengungnya pasti membanggakan.

Untuk lebih masimal mendukung pengembangan usaha produk daerah, ada yang juga pantas diprogramkan. Mungkin sudah saatnya seluruh pelajar di Kota Pariaman juga tampil dengan pakaian khas produk daerah.

Dalam hal ini peran kepala dinas terkait, seperti Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM sangat menentukan dalam mensukseskan program mulia ini. Bupati Padang Pariaman tentu selalu tampil ceria bersama pegawainya dengan pakaian produk daerah. *

Jangan Lewatkan